Frame tralis untuk motor, sepertinya memang bukan hal yang baru lagi. Dari ducati monster, streetfighter dll. sudah terlebih dahulu menggunakan frame ini. Tapi apa yang menarik terhadap sasis teralis ini ? karena bakalan digunakan untuk motor berkubikasi kecil (150cc) . Karena jika kita melihat sasis tralis di motor moge kita pasti tidak takjub lagi alias sudah biasa. Tapi jika diaplikasikan di motor yang berkubikasi jauh di bawah level moge ? pasti kita berandai-andai dan penasaran.
Sasis tralis yang diusung oleh motor moge memang sangat wah, mengingat dimensi mesin , ban dll memang sangat mendukung alias sangat kekar. Tetapi bagaimana jika frame ini digunakan terhadap motor yang dimensinya minim (ban), tentunya secara tampilan bakalan ‘jomplang’ walaupun engine mumpuni di kelasnya.
Karenanya, sasis model tralis ini memang di cap sebagai motor kekar, apa jadinya jika nantinya sang k15 honda secara dimensi ban tak jauh dari ukuran old vixion/old cbr 150 ??
karena k15 bakalan di head to head terhadap vixion, tentunya segi tampilannya pun hampir mirip vixion #upsst . bagaimana jika sang k15 secara dimensi seperti old vixion ? masihkah kekar ?